Friday, May 6, 2011

Mengenal Motekap (Tepung Mocaf)


Tepung Inovasi Baru Pengganti Tepung Terigu

Apa itu MOTEKAP… ?
MOTEKAP singkatan dari Modifikasi Tepung Ketela Pohon. atau MOCAF (Modified Cassava Flour)
Adalah Tepung inovasi baru, pengganti terigu, yg diproses dari fermentasi ketela pohon (singkong) dengan kualitas lebih putih, aroma, citarasa setara dengan terigu dan baik untuk kesehatan.


Keunggulan Tepung Mocaf

  1. Halal dan Sehat
  2. Bisa dikonsumsi oleh Anak Autis, penderita diabetes, gangguan pencernaan karena
  3. bebas Glutein
  4. Kalsium tinggi
  5. Serat tinggi (paling tinggi dari semua tepung)
  6. Kadar lemak rendah
  7. Mudah dicerna karena hasil fermentasi
  8. Proses secara biologis alami (organik)
  9. Tanpa zat kimia (tanpa pengawet dan pewarna)
  10. Mengandung skopoletin yg dapat menghambat proliferasi sel kanker.
Kandungan Tepung

Komposisi

TERIGU

MOTEKAP

Beras

Kalori (Kal)

365

363

360

Proteine (gr)


8,9

1,2

6,8

Lemak (gr)

1,3

0,3

0,7

Karb Hidrat (gr)

77,3

34,7

78,9

Kalsium (mgr)


16

33

6

Posfor (mgr)

106

40

140

Besi (mgr)

1,2

0,7

0,8

Vit A (S.I)

0

0

0

Vit B1 (mgr)

0,1

0,06

0,12

Vit C (mgr)


0

30

0




Karakteristik
Mocaf memiliki karakteristik yang hampir sama dengan tepung terigu,
sehingga mocaf dapat menjadi bahan substitusi dalam pembuatan produk pangan yang berbasis tepung terigu dan tepung beras.

Aneka Resep:
Motekap dapat digunakan untuk berbagai makanan:
Kue-kue basah (kue lapis, brownies, spongy, dan cake )
Kue – kue kering (Bakery, Biskuitcookies, nastar, dan kastengel )
Kerupuk, Bakso, Spageti, Naget
Mie dan Bihun
Dan lain-lain, untuk campuran produk makanan berbasis tepung gandum atau tepung beras


(Resep... menyusul)

BAHAN BAKU
Perbandingan Kebutuhan Ketela Pohon per 1 KG Produk

MOTEKAP

CASAVA

TAPIOKA

ETANOL

3~4 KG

3~4 KG

5~7 KG

7~10 KG




No comments:

Post a Comment